Ambon, Globaltimurnn.com – Bertempat di Manise Hotel siang tadi pukul 13 : 00 Wit, Ketua DPP Ali Wongso Sinaga melantik pengurus Soksi se-Maluku periode 2024 – 2029. Senin 24/02/2024
Pelantikan pengurus Soksi Provinsi Maluku itu di hadiri oleh ketua umum Soksi Provinsi Maluku R. Boy Sangaji, Ketua umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia dan Ketua DPP Soksi Ali Wongso Sinaga.
Pantauan Media ini tadi, pelantikan terdiri dari dewan pembina, pengurus harian, dewan penasehat, dan anggota – anggota biro.

Berkesempatan Ketua DPP Depidar Soksi XXIV Eli Wongso Sinaga mengatakan” Pihaknya percaya Sangaji bersama pengurusnya akan mampu membawa Soksi Maluku lebih berkembang maju dan berkembang. Ucap Sinaga
Menurutnya” Maluku memiliki potensi luar biasa, dan kita harus membangunnya bersama. Ujarnya
Sementara sekertaris DPD Partai Golkar James Timisela dalam arahan singkatnya mengatakan” peran strategis Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) dalam membangun dan memperkuat Partai Golkar Sebagai organisasi sayap, dan Soksi memiliki tanggung jawab besar untuk menjaga dan membesarkan partai, khususnya di Maluku. Ungkapnya
“Soksi telah memberikan kontribusi besar, tidak hanya bagi Partai Golkar tetapi juga untuk bangsa dan Negara,” ujar Timisela
Katanya” Semenjak di dirikan-nya pada 20 mei 1960 oleh suhardiman dari TNI AD. Bebernya

“Kami menaruh harapan besar kepada Ketua Soksi Maluku yang baru dilantik, agar dengan kemampuannya, ia bisa menjadikan Soksi sebagai kekuatan baru yang memberikan energi segar bagi Partai Golkar. Pungkasnya
Timisela juga menekankan pentingnya soliditas internal dan kerja sama antar pengurus, “Keberhasilan organisasi tidak hanya bergantung pada ketua, tetapi juga pada semua pengurus yang telah dilantik.
Motivasi yang kuat akan menjadi pendorong utama dalam menjalankan tanggung jawab membesarkan SOKSI dan Golkar di Maluku,” katanya.
Timisela berharap seluruh elemen Soksi, DPD Golkar, serta ormas-ormas terkait bisa bersinergi untuk kembali merebut kemenangan pada pemilu 2029 mendatang“ Kita harus meninggalkan ego pribadi dan kelompok yang bisa menyebabkan perpecahan. Pintanya
Dengan hati yang tulus, mari kita bersama-sama membangun Soksi dan Partai Golkar di Maluku. Ajaknya
Pada kesempatan itu juga, Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DEPIDAR) XIV Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI) Maluku periode 2024-2029, Rohalim Sangadji, dalam sambutan-nyamenegaskan” komitmen-nya untuk memperkuat organisasi melalui agenda-agenda besar di Maluku.
Salah satu langkah utama yang akan dilakukan adalah konsolidasi Soksi ke seluruh kabupaten/kota.
“Konsolidasi ini sangat penting untuk memperkuat internal organisasi menuju kejayaan Soksi dan Golkar di Indonesia,” ujar Rohalim dalam sambutannya
Ia menekankan bahwa soliditas dan sinergitas pengurus menjadi kunci utama dalam membuktikan bahwa Soksi dapat tumbuh besar dan maju di Maluku.
Dengan demikian, organisasi ini diharapkan mampu menjadi motor kemenangan dalam berbagai kontestasi politik ke depan.
“Kegiatan seperti ini akan terus berjalan hingga kita benar-benar bisa mencapai apa yang kita cita-citakan,” tambahnya.
Dengan strategi penguatan organisasi yang matang, Rohalim optimistis bahwa Soksi dapat menjadi kekuatan politik yang solid. (Tasya)
Sumber: globaltimurnn.com